Search This Blog

06 December 2009


Wisuda S2 (STIH IBLAM)
Sebenarnya tidak terpikir olehku untuk sekolah lagi apalagi sampai kejenjang S2, karena aku berpikir bahwa itu tidak ada gunanya lagi apalagi aku bekerja di perusahaan swasta yang dapat dikatakan bahwa sekolah tinggi-tinggi tidak ada pengaruhnya sama sekali. Namun ketika aku berpikir dengan lebih matang lagi bahwa kalau aku punya gelar S2 maka ketika pabrik tidak akan membutuhkanku lagi maka aku punya modal untuk bisa mengajar. Hal inilah yang menyebabkan kenapa aku harus sekolah mengambil S2.

Aku ingat betul perjuangan pada waktu, dimana gaji yang aku terima pas-pasan sehingga tidak cukup untuk membiayai kuliahku. Sampai aku harus hutang sana dan hutang sini, tetapi yang namanya sudah diniatin aku tetap tidak patah semangat untuk tetap menyelesaikan studiku.

Keputusanku untuk mengambil S2 pada waktu itu hanya diketahui oleh istriku saja sementara saudara-saudara dan kedua orangtuaku tidak mengetahui hal ini. Ketika aku semester 4, aku sempat untuk berniat mundur dari kuliahku dikarenakan aku tidak punya biaya untuk melanjutkannya sementara itu hutang-hutangku semakin menumpuk tetapi istriku melarangnya dikarenakan itu sudah semester terakhir dan hanya tinggal menyusun tesis dan akhirnya Tuhan memberikan jalan kepadaku akhirnya aku mempunyai duit lagi walaupun itu boleh pinjam dari koperasi diperusahaanku.

Singkat cerita akhirnya tibalah saat-saat yang paling dinanti yaitu pada tanggal 10 Oktober 2009 kami akan segera diwisuda. Aku benar-benar sedih campur terharu pada waktu itu, ternyata aku bisa menyelesaikan kuliah S2 ku. Kemudian aku mengunjungi rumah orangtuaku yang berada di Cilegon dan ................ benar-benar mereka bangga terutama ibuku yang sangat kaget, terharu dan menangis ketika mendengar kalau akau mau diwisuda, mereka sama sekali tidak menyangka kehadirannku pada saat itu memberikan informasi kalau aku mau diwisuda malah orangtuaku bertanya "emang, kapan kuliahnya? kok ga ada berita selama ini..... lalu aku menjawabnya bahwa aku memang sengaja tidak memberitahukannya".

Dan sekarang, seperti yang anda lihat dalam photo tersebut kalau saya akhirnya bisa juga mengenakan toga S2. Terimakasih Tuhan.

1 comment:

  1. Komentar oleh diri sendiri: Hebat, salute untukmu, tetap semangat.

    ReplyDelete

Vote

Followers

Tentang saya

My photo
Serang, Banten, Indonesia
Simple, ga banyak gaya & neko-neko
Powered By Blogger